Translate Your Language Here..

Kamis, 17 September 2015

Jurnal penyesuaian perusahaan dagang

Penyusunan jurnal penyesuaian dalam perusahaan dagang sebenarnya tidak jauh berbeda dengan penyusunan jurnal penyesuaian pada perusahaan jasa. Namun dalam perusahaan dagang terdapat ayat jurnal penyesuaian yang tidak terdapat dalam perusahaan jasa, yaitu ayat jurnal penyesuaian untuk persediaan barang dagangan. Persediaan barang dagangan harus dilakukan penyesuaian karena pada ahir periode akuntansi jumlah persediaan awal barang dagangan disesuaikan menjadi persediaan ahir barang dagangan.
Dalam pencatatan ayat jurnal penyesuaian untuk persediaan barang dagangan terdapat dua pendekatan yang ada dalam teori akuntansi yaitu pendekatan ikhtisar laba rugi dan pendekatan HPP. Ketika perusahaan memutuskan untuk menggunakan pendekatan ikhtisar laba-rugi dalam pencatatan ayat jurnal penyesuaian persediaan barang dagangan, maka ada dua langkah yang dilakukan yaitu:

Senin, 22 Juni 2015

Cara menyusun jurnal penyesuaian dengan pendekatan HPP

Dalam perusahaan dagang jurnal penyesuaian dapat disusun dengan menggunakan 2 (dua) pendekatan yaitu pendekatan ikhtisar laba-rugi dan dengan pendekatan HPP. Pada postingan sebelumnya telah dibahas tentang penyusunan jurnal penyesuaian dengan pendekaan ikhtisar laba-rugi, sekarang akan dibahas Cara menyusun jurnal penyesuaian dengan pendekatan HPP. Sebelum membahas lebih jauh ada baiknya kita mengenal istilah HPP, Dalam akuntansi HPP atau Harga pokok penjualan adalah dasar perhitungan keuntungan atau laba yang ditetapkan perusahaan atau dapat juga diartikan sebagai harga perolehan barang yang terjual.